hit counter


Rabu, 19 November 2014

4 Trik Jitu Ciptakan Nama Bisnis

4 Trik Jitu Ciptakan Nama Bisnis  

4 Trik Jitu Ciptakan Nama Bisnis
Image by : FotoSearch
Memberi nama untuk bisnis ternyata bukan perkara mudah, dan perlu dipertimbangkan dengan matang dari berbagai aspek. Jadi tak heran jika banyak pebisnis pemula yang bimbang menentukan nama untuk bisnis yang sedang mereka rintis.
Bill Hewlett dan Dave Packard, pendiri Hewlett Packard, sempat bingung ketika ingin memberi nama untuk bisnis yang baru mereka rintis. Sampai-sampai, mereka harus melempar koin demi menentukan nama mana yang lebih baik, Packard-Hewlett atau Hewlett-Packard. 

Larry Page dan Sergey Brin, pendiri Google, sempat menggunakan nama Backrub sebelum diubah menjadi Google.  Istilah Google sendiri berarti angka satu diikuti dengan seratus angka nol, yang merefleksikan jumlah informasi tak terbatas yang mereka sajikan di sana. 

Oleh karena itu, Tom Morrell, pemilik Swell Media Group (lembagamarketing yang bermarkas di New York), menguraikan empat formula ampuh yang bisa memudahkan Anda memilih nama bisnis yang tepat, yaitu:

Urai dan bahas daftar kata/istilah yang menggambarkan bisnis Anda. Ketika Tom memulai bisnis, ia dan rekannya duduk dengan kamus di tangan dan mulai membuat daftar kata yang mereka sukai. Perhatikan kata atau istilah yang mewakili bisnis, tujuan atau produk Anda. Kumpulkan sebanyak mungkin kata atau istilah.  

Cek keberadaannya di internet. Di masa sekarang, Anda memerlukan website untuk menunjang kesuksesan bisnis Anda. Oleh karena itu, saat sudah mendapatkan nama-nama yang kemungkinan akan dipakai, segera cek apkah nama tersebut bisa dibuatkan URL atau tidak. “Apabila klien Anda kesulitan mengetik nama bisnis Anda di browser, berarti Anda dalam bahaya,” kata Tom.

Tes dahulu nama tersebut. Ketika Anda sudah mendapatkan nama, godok kembali. Saat Anda memperkenalkan diri Anda sebagai pimpinan bisnis, apakah nama bisnis Anda sudah terdengar baik? Beri tahu beberapa teman, dan minta masukan mereka. Lakukan riset pasar, dan lihat nama bisnis yang digunakan oleh kompetitor Anda. Yakinlah bahwa nama yang Anda pilih memang yang betul-betul Anda cintai – bukan yang hanya Anda sukai. “Apakah Anda melakukan sesuatu untuk memperjuangkan nama itu, termasuk melindungi dan bersedia hidup dengan nama itu di sisa hidup Anda?” tanya Morrel. “Jika tidak, cari nama lain!”

Lindungi nama Anda. Sebelum mempublikasikan nama bisnis Anda, daftarkan ke lembaga pemerintah. Hal itu bisa menghindari kesamaan dan penggunaan nama bisnis Anda oleh pihak lain. Apabila ingin lebih jauh lagi, pikirkan juga membuat merek dagang.
Add to Cart

0 komentar:

Posting Komentar